Kami ingin Anda lebih mencintai Jepang

Dengan memperkenalkan sekolah bahasa Jepang, sekolah kejuruan, dan universitas-universitas Jepang yang telah menjalin kerja sama, melalui program pelajar asing (belajar di Jepang) kami ingin membantu agar semua orang yang menyukai anime, komik Jepang (manga), game, makanan, sejarah dan budaya tradisional Jepang agar dapat merasakan pengalaman secara langsung di Jepang, sehingga semua orang pun semakin menyukai semua hal mengenai Jepang.
Dan demi kenyamanan dan ketenangan semua orang selama masa sekolah, kami akan mendukung semuanya mulai dari prosedur pendaftaran dan aplikasi visa hingga konsultasi mengenai kehidupan selama di Jepang.
Jangan ragu untuk menghubungi kami jika anda memutuskan untuk menjadi pelajar asing di Jepang.
  ☆Informasi belajar di Jepang☞Unduh

Pengenalan Awal

Jepang sangat dikenal sebagai negara yang aman, indah, dan memiliki berbagai macam budaya dan sejarah.
Saya ingin membantu setiap orang di dunia untuk:
・Dapat belajar di Jepang
・Dapat mempelajari budaya dan teknologi Jepang
・Dapat berperan aktif di Jepang, negara asal, dan dunia
Saya akan sangat menikmati pertemuan dengan kalian semua di Jepang!!

HATCH EDUCATION Ltd.  
Direktur Perwakilan  
Hatsuo Hatsusegawa

Tujuan Studi Di Luar Negri

HATCH EDUCATION CO., Ltd ini bermitra dengan seluruh sekolah Bahasa Jepang yang ada di seluruh Jepang.
Tempat untuk studi bisa dipilih mulai dari Osaka, Kyoto, Tokyo, Wakayama, Nagoya, Hiroshima

Jadwal Masuk Sekolah Bahasa Jepang

1.Untuk jadwal masuk bulan April (setiap tahun)
 - Masa belajar: 1 sampai 2 tahun
 - Perekrutan: Agustus – Oktober
 - Ujian seleksi: Oktober – November

2.Untuk jadwal masuk bulan Oktober (setiap tahun)
 - Masa Belajar: 1 tahun 6 bulan
 - Perekrutan: Februari – April
 - Ujian Seleksi: April – Mei

Biaya Sekolah

・Biaya 1 tahun:¥796.000 / Rp 95.000.000
・1 tahun 6 bulan:¥1,154,000 / Rp 116.000.000
・Biaya 2 tahun:¥1,512,000 / Rp 162.000.000
 *Biaya ini hanya gambaran umum,biaya akan berbeda tergantung sekolah. Dan biaya dalam rupiah juga akan berbeda sesuai kurs.

Rincian biaya sekolah setap per tahun:
・Biaya seleksi:¥ 20.000 / Rp 2.500.000
・Biaya masuk setelah lulus seleksi:¥60.000 / Rp 7.800.000
・Biaya kuliah:¥660.000 / Rp 70.000.000
・Biaya bahan materi:¥20.000 / Rp 2.500.000
・Biaya ekstrakurikuler:¥20.000 / Rp 2.500.000
・Biaya kesejahteraan siswa:¥16.000 / Rp 2.100.000
 *biaya rupiah bisa berubah sesuai kurs

MengenaiUjianSeleksi

1.Ujian bisa dilaksanakan menggunakan Zoom, Skype atau aplikasi serupa

2.Bentuk ujian :
・Ujian tulis Bahasa Jepang, termasuk kanji
・Tes wawancara
 Exams will be done through online meeting services such as ZOOM, Skype etc.

Part Time Jobs

1.Selama menjadi pelajar diizinkan untuk kerja part time.
2.Gaji part time rata-rata \1.000 – 1.300 per jam
・Ketika ada jadwal sekolah maka dapat bekerja total 28 jam per minggu nya dengan total gaji yang bisa diperoleh \130.000 per bulan.
・Ketika tidak ada jadwal sekolah seperti libur musim panas, libur musim dingin atau Golden week, maka total jam kerja bisa 40 jam per minggu nya dengan total gaji yang bisa diperoleh \170.000 per bulannya.

Biaya Kehidupan Sehari-hari

Dari gaji part time bisa mengcover biaya kehidupan

24 jam per minggu40 jam per minggu               Penjelasan
Pemasukan dari part time\130,000\160,000Selama sekolah per minggu bekerja total 28 jam, saat libur panang total 40 jam per minggu
Biaya kehidupan\30,000\30,000Dengan perhitungan sehari \1000
Biaya asrama atau apartemen\30,000\30,000Jika satu kamar hanya sendirian, jika berdua maka bisa saja dibagi berdua
Biaya utilitas\6,000\6,000Biaya listrik, gas, air
Biaya paket internet\3,500\3,500Tergantung provider
Uang sisa\60,500\90,500Ini bisa menjadi tabungan
 
Jenjang Karir Setelah Tamat

Ada 3 pilihan jenjang karir setelah tamat :
・Masuk Senmon Gakkou atau sekolah kejuruan (IT, Bisnis, Hotel, memasak, kesenian, kaigo, dll).
・Masuk universitas, sekolah pascasarjana, sekolah semester pendek.
・Bekerja (jika lulusan universitas atau semester pendek di negara selain Jepang akan mendapatkan legalitas visa kerja atau engineering).

*Jika hanya tamatan SMA, visa kerja hanya bisa didapatkan jika setelah lulus sekolah Bahasa Jepang, kemudian lulus dari senmon gakkou atau universitas.

Poin Penting Agar Bisa Sukses Sebagai Pelajar Di Jepang

1.Menyukai Bahasa Jepang dan hal-hal tentang Jepang
2.Sungguh-sungguh, tetap semangat dalam belajar secara stabil
3.Ketika saat mendaftar JLPT level N5, maka ketika datang ke Jepang mempelajari atau menjadi N4

Pertanyaan

Jika Anda memiliki pertanyaan mengenai belajar di Jepang, silakan hubungi kami melalui formulir ini. formulir ini.